🔬 *10 NASEHAT SYAR'I AGAR TERHINDAR DARI WABAH "VIRUS CORONA"*
🗓 _by - Tebar Dakwah on - Maret 15, 2020_
🔬🔬🌡🌡💊💊🔬🔬
Saat ini, Dunia gempar dengan menyebarnya virus Corona.
Ketakutan, kegelisahan maupun kekhawatiran tertular virus ini menyelimuti hati.
Agama kita *Islam* telah memberikan panduan petunjuk agar terhindar dari wabah virus yang menyebar.
_Berikut 10 wasiat penting agar terhindar dari wabah seperti virus corona_
1⃣ *MEMBACA DZIKIR INI SEBELUM DATANGNYA BALA'*
*بِسْمِ اللَّهِ الَّذِي لَا يَضُرُّ مَعَ اسْمِهِ شَيْءٌ فِي الْأَرْضِ وَلَا فِي السَّمَاءِ وَهُوَ السَّمِيعُ الْعَلِيمُ*
*BISMILLAAHILLADZII LAA YADHURRU MA'ASMIHI SYAIUN FIL ARDHI WA LAA FIS SAMAA I WA HUWAS SAMII'UL 'ALIIMU*
Dari Utsman bin Affan berkata, "Aku mendengar Rosululloh ﷺ bersabda:
مَنْ قَالَ بِسْمِ اللَّهِ الَّذِي لَا يَضُرُّ مَعَ اسْمِهِ شَيْءٌ فِي الْأَرْضِ وَلَا فِي السَّمَاءِ وَهُوَ السَّمِيعُ الْعَلِيمُ ثَلَاثَ مَرَّاتٍ لَمْ تُصِبْهُ فَجْأَةُ بَلَاءٍ حَتَّى يُصْبِحَ وَمَنْ قَالَهَا حِينَ يُصْبِحُ ثَلَاثُ مَرَّاتٍ لَمْ تُصِبْهُ فَجْأَةُ بَلَاءٍ حَتَّى يُمْسِيَ
"Barangsiapa mengucapkan:
*BISMILLAAHILLADZII LAA YADHURRU MA'ASMIHI SYAIUN FIL ARDHI WA LAA FIS SAMAA I WA HUWAS SAMII'UL 'ALIIMU*
_"Dengan nama Alloh yang tidak ada sesuatu pun di bumi dan di langit yang bisa memberikan bahaya. Dan Dia Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui"_
*sebanyak tiga kali,* maka ia tidak akan tertimpa musibah yang datang dengan tiba-tiba hingga pagi hari. Dan barangsiapa membacanya pada pagi hari sebanyak tiga kali, maka ia tidak akan tertimpa bencana yang datang dengan tiba-tiba hingga sore hari.
(HR. Abu Daud)
2⃣ *MEMPERBANYAK DO'A DZUN NUUN (NABI YUNUS)*
لاَ إِلَهَ إِلاَّ أَنْتَ سُبْحَانَكَ إِنِّى كُنْتُ مِنَ الظَّالِمِينَ
*LAA ILAAHA ILLAA ANTA SUBHAANAKA INNII KUNTU MINAZH ZHOOLIMIIN*
Rosululloh ﷺ bersabda:
دَعْوَةُ ذِى النُّونِ إِذْ دَعَا وَهُوَ فِى بَطْنِ الْحُوتِ لاَ إِلَهَ إِلاَّ أَنْتَ سُبْحَانَكَ إِنِّى كُنْتُ مِنَ الظَّالِمِينَ. فَإِنَّهُ لَمْ يَدْعُ بِهَا رَجُلٌ مُسْلِمٌ فِى شَىْءٍ قَطُّ إِلاَّ اسْتَجَابَ اللَّهُ لَهُ
_“Doa Dzun Nuun (Nabi Yunus) ketika ia berdoa dalam perut ikan paus adalah:_
*LAA ILAAHA ILLAA ANTA SUBHAANAKA INNII KUNTU MINAZH ZHOOLIMIIN*
_(Tidak ada tuhan yang berhak disembah kecuali Engkau, Maha Suci Engkau, sesungguhnya aku adalah termasuk diantara orang-orang yang berbuat aniaya)_
_*Sesungguhnya tidaklah seorang muslim berdoa dengannya dalam suatu masalah melainkan Alloh kabulkan baginya”* (HR. Tirmidzi)_
3⃣ *MEMOHON PERLINDUNGAN KEPADA ALLOH DARI BALA' YANG BERAT*
Dari Abu Hurairoh Rodhiyallohu 'anhu,
كَانَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَتَعَوَّذُ مِنْ جَهْدِ الْبَلَاءِ وَدَرَكِ الشَّقَاءِ وَسُوءِ الْقَضَاءِ وَشَمَاتَةِ الْأَعْدَاءِ
_"Bahwa Rosululloh ﷺ selalu meminta perlindungan dari cobaan yang memayahkan, kesengsaraan yang menderitakan, takdir yang buruk dan gembiranya musuh atas penderitaan yang menimpa"_ _(HR. Bukhari)_
Rosululloh ﷺ bersabda:
تَعَوَّذُوا بِاللَّهِ مِنْ جَهْدِ الْبَلَاءِ وَدَرَكِ الشَّقَاءِ وَسُوءِ الْقَضَاءِ وَشَمَاتَةِ الْأَعْدَاءِ
_"Mintalah perlindungan kepada Alloh dari cobaan yang menyulitkan, kesengsaraan yang menderitakan, takdir yang buruk dan gembiranya musuh atas penderitaan yang menimpa"_ _(HR. Bukhari)_
4⃣ *SENANTIASA MEMBACA DO'A KELUAR RUMAH*
Dari Anas bin Malik
أَنَّ النَّبِيَّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ إِذَا خَرَجَ الرَّجُلُ مِنْ بَيْتِهِ فَقَالَ بِسْمِ اللَّهِ تَوَكَّلْتُ عَلَى اللَّهِ لَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِاللَّهِ قَالَ يُقَالُ حِينَئِذٍ هُدِيتَ وَكُفِيتَ وَوُقِيتَ فَتَتَنَحَّى لَهُ الشَّيَاطِينُ فَيَقُولُ لَهُ شَيْطَانٌ آخَرُ كَيْفَ لَكَ بِرَجُلٍ قَدْ هُدِيَ وَكُفِيَ وَوُقِيَ
Bahwa Nabi ﷺ bersabda:
_"Jika seorang laki-laki keluar dari rumahnya lalu mengucapkan:_
*BISMILLAAHI TAWAKKALTU 'ALALLOHI LAA HAULA WA LAA QUWWATA ILLAA BILLAAH*
_(Dengan nama Alloh aku bertawakal kepada Alloh, tidak ada daya dan kekuatan kecuali dengan izin Alloh)_
Beliau bersabda: *"Maka pada saat itu akan dikatakan kepadanya, 'Kamu telah mendapat petunjuk, telah diberi kecukupan dan mendapat penjagaan',*
_hingga setan-setan menjauh darinya._ Lalu setan yang lainnya berkata, _"Bagaimana (engkau akan mengoda) seorang laki-laki yang telah mendapat petunjuk, kecukupan dan penjagaan."_
(HR. Abu Daud)
5⃣ *MEMINTA KESELAMATAN KEPADA ALLOH KETIKA PAGI DAN SORE*
Abdulloh bin 'Umar mengatakan,
لَمْ يَكُنْ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَدَعُ هَؤُلَاءِ الدَّعَوَاتِ حِينَ يُصْبِحُ وَحِينَ يُمْسِي اللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ الْعَافِيَةَ فِي الدُّنْيَا وَالْآخِرَةِ اللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ الْعَفْوَ وَالْعَافِيَةَ فِي دِينِي وَدُنْيَايَ وَأَهْلِي وَمَالِي اللَّهُمَّ اسْتُرْ عَوْرَاتِي وَآمِنْ رَوْعَاتِي اللَّهُمَّ احْفَظْنِي مِنْ بَيْنِ يَدَيَّ وَمِنْ خَلْفِي وَعَنْ يَمِينِي وَعَنْ شِمَالِي وَمِنْ فَوْقِي وَأَعُوذُ بِعَظَمَتِكَ أَنْ أُغْتَالَ مِنْ تَحْتِي
"Rosulullah ﷺ tidak pernah meninggalkan doa-doa ini ketika pagi dan sore hari:
*ALLOHUMMA INNII AS`ALUKA AL AFWA WAL 'AAFIYATA FII DIINII WA DUNYAAYA WA AHLI WA MAALII ALLAHUMMASTUR 'AURATII WA AAMIN RAU'AATII ALLAHUMMAH FAZHNII MIN BAINI YADAYYA WA MINKHALFII WA 'AN YAMIINII WA AN SYIMAALII WA MIN FAIQII WA A'UUDZU BI'AZHAMATIKA AN UGHTAALA MIN TAHTI*
(Ya Alloh, aku memohon keselamatan kepada-Mu di dunia dan akhirat. Ya Alloh, aku memohon ampunan dan keselamatan kepada-Mu dalam urusan agama, dunia, keluarga dan hartaku. Ya Alloh, tutupilah aib-aibku dan hilangkanlah rasa takutku. Ya Alloh, jagalah diriku dari arah depan, belakang, kanan, kiri dan dari atasku, dan aku berlindung dengan
keagungan-Mu agar terhindar dari bahaya secara tiba-tiba dari arah bawahku_" (HR. Ahmad)
6⃣ *MEMPERBANYAK DO'A*
Dari Ibnu 'Umar, Rosululloh ﷺ bersabda:
مَنْ فُتِحَ لَهُ مِنْكُمْ بَابُ الدُّعَاءِ فُتِحَتْ لَهُ أَبْوَابُ الرَّحْمَةِ وَمَا سُئِلَ اللَّهُ شَيْئًا يَعْنِي أَحَبَّ إِلَيْهِ مِنْ أَنْ يُسْأَلَ الْعَافِيَةَ
وَقَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ إِنَّ الدُّعَاءَ يَنْفَعُ مِمَّا نَزَلَ وَمِمَّا لَمْ يَنْزِلْ فَعَلَيْكُمْ عِبَادَ اللَّهِ بِالدُّعَاءِ
_"Barang siapa diantara kalian yang dibukakan baginya pintu doa maka dibukakan baginya pintu rahmat. Dan tidak ada sesuatu yang lebih Alloh cintai ketika diri-Nya diminta daripada keselamatan."_
Dan Rosululloh ﷺ bersabda: _"Sesungguhnya doa itu memberi manfaat bagi sesuatu yang telah terjadi dan yang belum terjadi, maka hendaklah kalian berdoa wahai hamba-hamba Alloh!"_ (HR. Tirmidzi)
7⃣ *MENGHINDARI TEMPAT-TEMPAT TERSEBARNYA WABAH*
dari Abdullah bin 'Amir bahwa Umar pernah bepergian menuju Syam, ketika dia sampai di daerah Sargha, diberitahukan kepadanya bahwa negeri Syam sedang terjangkiti wabah penyakit menular, lantas Abdurrahman bin 'Auf memberitahukan kepadanya bahwa Rosululloh ﷺ bersabda:
إِذَا سَمِعْتُمْ بِهِ بِأَرْضٍ فَلَا تَقْدَمُوا عَلَيْهِ وَإِذَا وَقَعَ بِأَرْضٍ وَأَنْتُمْ بِهَا فَلَا تَخْرُجُوا فِرَارًا مِنْهُ
_"Jika kalian mendengar wabah tersebut menjangkiti suatu negeri, maka janganlah kalian menuju ke sana, namun jika dia menjangkiti suatu negeri dan kalian berada di dalamnya, maka janganlah kalian keluar dan lari darinya." (HR. Bukhari)
8⃣ *SENANTIASA BERBUAT BAIK*
Dari Anas, ia berkata:
Rosululloh ﷺ bersabda:
صنائعُ المعرُوفِ تقي مَصارِعَ السُّوءِ، والآفاتِ، والهَلَكَاتِ، وأَهْلُ المعرُوفِ في الدُّنيا هُمْ أَهلُ المعرُوفِ في الآخِرَةِ
_“Perbuatan-perbuatan yang baik dapat menghindarkan diri dari kematian yang
buruk, berbagai penyakit dan bencana. Orang yang berbuat kebaikan di dunia ia akan dibalas dengan kebaikan di akhirat. (HR. Hakim)_
9⃣ *SHALAT MALAM*
Dari Bilal, Rosululloh ﷺ bersabda:
عَلَيْكُمْ بِقِيَامِ اللَّيْلِ فَإِنَّهُ دَأَبُ الصَّالِحِينَ قَبْلَكُمْ وَإِنَّ قِيَامَ اللَّيْلِ قُرْبَةٌ إِلَى اللَّهِ وَمَنْهَاةٌ عَنْ الْإِثْمِ وَتَكْفِيرٌ لِلسَّيِّئَاتِ وَمَطْرَدَةٌ لِلدَّاءِ عَنْ الْجَسَدِ
_"Hendaknya kalian melakukan shalat malam, karena shalat malam adalah hidangan orang-orang shalih sebelum kalian, dan sesungguhnya shalat malam mendekatkan kepada Alloh, serta menghalangi dari dosa, menghapus kesalahan, dan menolak penyakit dari badan."_ (HR. Tirmidzi)
1⃣0⃣ *MENUTUP WADAH MAKANAN DAN TEMPAT MINUMAN DI MALAM HARI*
Dari Jabir bin 'Abdullah berkata, saya mendengar Rosululloh ﷺ bersabda:
غَطُّوا الْإِنَاءَ وَأَوْكُوا السِّقَاءَ فَإِنَّ فِي السَّنَةِ لَيْلَةً يَنْزِلُ فِيهَا وَبَاءٌ لَا يَمُرُّ بِإِنَاءٍ لَيْسَ عَلَيْهِ غِطَاءٌ أَوْ سِقَاءٍ لَيْسَ عَلَيْهِ وِكَاءٌ إِلَّا نَزَلَ فِيهِ مِنْ ذَلِكَ الْوَبَاءِ
_"Tutuplah bejana-bejana, dan ikatlah tempat-tempat minuman, karena di suatu malam pada setiap tahunnya akan ada wabah penyakit (berbahaya) yang akan jatuh ke dalam bejana dan ketempat-tempat air yang tidak tertutup."_ (HR. Muslim)
------------
Semoga Alloh menjaga kita semua dimanapun kita berada, dan semoga Alloh melindungi kita dari segala macam bentuk wabah yang menyebar. Aamiin
_Disarikan dari:_
📔 عشر وصايا للوقاية من الوباء | Syaikh ‘Abdurrazzaq bin ‘Abdil Muhsin Al-Badr
0 Komentar