https://1.bp.blogspot.com/-p9TGyRJMvEY/XAN9eAD8N2I/AAAAAAAAAHE/2nYSpVmEIgMGXZHoB47cJ9hXuaf2dCa1wCPcBGAYYCw/s728/BANNER%2BDONASI.jpg

MENUAI PAHALA SETARA GUNUNG


📜 *MENUAI PAHALA SETARA GUNUNG*

Pahala yang luar biasa besarnya bagi orang yang menshalatkan dan mengiri pemakaman jenazah muslim. _Sebagaimana hadits berikut_

عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ
أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ

Dari Abu Hurairah, bahwa Rosululloh ﷺ telah bersabda:

مَنْ اتَّبَعَ جَنَازَةَ مُسْلِمٍ إِيمَانًا وَاحْتِسَابًا وَكَانَ مَعَهُ حَتَّى يُصَلَّى عَلَيْهَا وَيَفْرُغَ مِنْ دَفْنِهَا فَإِنَّه يَرْجِعُ مِنْ الْأَجْرِ بِقِيرَاطَيْنِ كُلُّ قِيرَاطٍ مِثْلُ أُحُدٍ وَمَنْ صَلَّى عَلَيْهَا ثُمَّ رَجَعَ قَبْلَ أَنْ تُدْفَنَ فَإِنَّهُ يَرْجِعُ بِقِيرَاطٍ

_"Barangsiapa mengiringi jenazah muslim, *karena iman dan mengharapkan balasan* dan dia selalu bersama jenazah tersebut sampai dishalatkan dan selesai dari penguburannya, maka dia pulang dengan membawa dua qiroth, *setiap qiroth setara dengan gunung Uhud* . Dan barangsiapa menshalatkannya dan pulang sebelum dikuburkan maka dia pulang membawa satu qiroth" (HR. Bukhari)_

Posting Komentar

0 Komentar