https://1.bp.blogspot.com/-p9TGyRJMvEY/XAN9eAD8N2I/AAAAAAAAAHE/2nYSpVmEIgMGXZHoB47cJ9hXuaf2dCa1wCPcBGAYYCw/s728/BANNER%2BDONASI.jpg

Anakku...Ajaklah Abimu...Ummimu..Masuk Surga..



🌹🌻🌹🌻🌹🌻🌹🌻🌹🌻🌹

Pendidikan anak merupakan bagian terpenting dalam kehidupan berumah tangga. Sebab salah satu tujuan pernikahan adalah lahirnya keturunan yang nantinya akan menjadi generasi penerus.

Anak merupakan karunia sekaligus ujian bagi manusia, dalam perspektif islam anak merupakan amanat yang menjadi tanggung jawab orangtuanya.

Ketika pertama kali dilahirkan kedunia, seorang anak dalam keadaan fitrah dan berhati suci lagi bersih. Kedua orangtuanyalah yang memegang peranan penting pada perkembangan berikutnya, apakah keduanya akan mempertahankan fitrah dan kesucian hatinya, ataukah malah merusak dan mengotorinya. Rasulullah telah bersabda:

ما من مو لود الاّ يو لد على الفطرة فأبوا ه يهوّدا نه أو ينصّرا نه أو يمجّسا نه

_"Tidak ada satu bayi pun kecuali lahir dalam keadaan fitrah, namun kedua orang tuanyalah yang menjadikannya Yahudi, atau Nasrani, atau Majusi."( HR. Al Bukhari)_

Seorang anak ibarat adonan yang siap dibentuk sesuka orang yang memegangnya, atau ibarat kertas putih bersih yang siap untuk dituliskan apapun diatasnya. Jika kedua orang tuanya membiasakannya pada kebaikan, maka anak buah hati kita akan tumbuh menjadi anak yang baik. Sebaliknya, jika kedua orang tua membiasakan keburukan, maka buah hati juga akan tumbuh pada hal-hal yang buruk.

 Pagi hari ini (ahad 15 september 2019) di Sebuah Sekolah Dasar
Islam Terpadu dilakukan observasi terhadap calon siswa
Panitia observasi menanyakan satu persatu cita-cita calon siswa baru..mayoritas menjawab dengan bermacam-macam pekerjaan di dunia ini..tapi ada satu anak (-+6 tahun) yang menjawab berbeda dengan yang lainnya setelah ditanya oleh panitia anak tersebut menjawab

*Saya pengen masuk surga*

Jawaban yang polos dari anak tersebut sontak *membuat orang tuanya dan panitia meneteskan air mata*...tanpa setingan..dijawab dengan tenang dan secara alamiah...sungguh betapa bahagia orang tuanya...
 
Apalah arti kesuksesan dunia yang singkat ini...kesuksesan yang hakiki adalah ketika seseorang pertama kali menapakan kakinya di Surga..
Renungkanlah firman Allah Azza Wajalla dalam surat Al Imron:185

  " Barang siapa dijauhkan dari neraka dan dimasukan kedalam Surga maka sungguh ia telah beruntung. Kehidupan dunia itu tidak lain hanyalah kesenangan yang menipu"

Semoga Allah Azza Wajalla mengaruniakan pada kita putra putri yang sholih maupun sholihah...apapun pekerjaan mereka nanti tidaklah masalah bagi kita...yang terpenting adalah keshalihan mereka yang akan mengantarkan kebaikan-kebaikan bagi kita

*Nak...Ajak Abimu dan Ummimu Masuk Surga....*

📝 *Abu Miqdad* , Cikarang 15 September 2019

Posting Komentar

0 Komentar