https://1.bp.blogspot.com/-p9TGyRJMvEY/XAN9eAD8N2I/AAAAAAAAAHE/2nYSpVmEIgMGXZHoB47cJ9hXuaf2dCa1wCPcBGAYYCw/s728/BANNER%2BDONASI.jpg

Istri Jaman NOW lebih sering mijit HP atau suami?


 انْظُرِي أَيْنَ أَنْتِ مِنْهُ ، فَإِنَّهُ جَنَّتُكِ وَنَارُكِ

Rasululloh Shallallahu 'Alaihi Wasallam bersabda:
" Perhatikan kedudukanmu bagi suamimu, karena sesungguhnya ia adalah surgamu dan nerakamu.”
 [HR. An-Nasaai dalam As-Sunan Al-Kubro]

Saling menjaga, perhatian dalam memenuhi hak dan kewajiban suami istri merupakan sebab terwujudnya keharmonisan bahtera rumah tangga yang bisa membawa pada kebahagiaan akhirat.

Perbagus dalam mempergauli suami dan jangan menyelisihi perintahnya yang bukan maksiat kepada Alloh, karena Suami bisa menjadi sebab Surgamu ataukah nerakamu.

Di Jaman NOW ini, dengan segala kemajuan teknologi yang ada, hendaknya tidak menjadikan seorang istri mengabaikan hak dan kewajibannya.

Adanya HP dengan kelengkapan Medsosnya sering membuat istri lebih sibuk dengan HPnya. Dampaknya ia terlenakan dengan dunia.

Dari pada sibuk dengan HP, mending gunakan waktu untuk bermuhasabah diri agar bisa lebih baik dan dekat dengan suami.

Tanyakan pada diri sendiri,
Sudahkah sesuai harapan hati Suami ?

Sudahkah membawa kesejukan dalam pandangan suami ?

Yaa Alloh,
Jadikanlah kaum muslimah menjadi wanita teladan dan istri yang mulia,
Menjadi penyejuk mata Suami tercintanya,
Menjadi penghuni Surga Firdaus,
Aamiin



Posting Komentar

0 Komentar